HUT Polwan ke-77, Ibu Asuh dan Polwan Rohil Bagikan Sembako Jumat, 26/09/2025 | 15:47
Berkabarnews.com, Rohil - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Polisi Wanita (Polwan) ke-77, Polwan Polres Rokan Hilir (Rohil) bersama Bhayangkari Cabang Rohil menggelar bakti sosial pemberian sembako kepada masyarakat kurang mampu, Jumat (26/9/2025).
Kegiatan yang dipusatkan di depan Mako Polres Rokan Hilir, Jalan Lintas Riau-Sumut, Kecamatan Tanah Putih ini dipimpin langsung oleh Ketua Bhayangkari Cabang Rohil selaku Ibu Asuh Polwan, Ny. Fiqih Isa, didampingi Wakil Ketua Bhayangkari Ny. Queen Rikki diikuti para Polwan Polres Rokan Hilir.
Sebanyak 30 warga kurang mampu menerima bantuan berupa paket sembako, termasuk beras 5 kilogram. Salah satu penerima bantuan, Juminah, menyampaikan rasa syukurnya atas kepedulian yang diberikan.
“Terima kasih kepada Ibu Asuh Polwan dan Polwan Polres Rohil atas bantuan ini. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami, terlebih di tengah kebutuhan hidup yang semakin sulit,” ungkap Juminah.
Kapolres Rokan Hilir menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini menjadi wujud nyata kepedulian Polwan kepada masyarakat, sekaligus meneguhkan komitmen Polwan untuk selalu hadir di tengah masyarakat tidak hanya dalam tugas kepolisian, tetapi juga melalui sentuhan kemanusiaan.
“Momentum HUT Polwan ke-77 ini tidak sekadar perayaan seremonial, melainkan juga pengingat bagi Polwan agar terus menebar kepedulian, mempererat tali silaturahmi, dan menghadirkan sisi humanis Polri dalam setiap pengabdian,” ungkapnya.**/bbg